Wednesday, September 2, 2015

Review Pomade Maddock Medium Hold Blue (Animal Edition)



Om Swastiasu

Hai, kali ini saya akan mengulas kembali pomade Maddock namun kali ini variannya medium hold animal edition.
Pomade lokal yogyakarta di rilis pada tahun 2014 ini cukup mendapatkan tempat, di hati para greaser lokal kota yogya, masif terima kasih untuk sang empu nya Maddock. mas Danang. atas buah tangannya, Matur Suwun Bro !!!

Saya mulai saja ulasannya berikut ini :






  • First Thing First
Pomade ini hadir dengan wadah aluminium tin screw dengan berat 105 gr (3,7 oz) dengan artwok kepala burung yang menjulurkan lidah di balik paruhnya warna dominan biru dengan sedikit bercak merah di bagian gambar kepala burung, jujur saya agak bingung dengan artworknya, mengarah ke skena mana produk ini di tunjukan ? Menurut sang empunya memang ini hanya segi artwork saja dengan tema animal, well...it's ok for me, yang sedikit membingungkan tidak tertera varian apakah ini ? namun tulisan varian ini tertera di label bawah kaleng.
Di bagian bawah kaleng yang juga di labeli dengan sticker berwarna dasar hitam dengan logo asli maddock, di sertai tulisan tulisan cara pemakaian, isi bahan dasar, suara konsumen dan deskripsi varian pomade ini.
Dan juga penata rambut ini berbahan dasar : beeswax, coconut oil, candlenut oil (minyak kemiri), Petrolatum, & fragrance

  • First Impression & Scent 
saat membuka tutupnya terlihat seperti corak batu marmer, efek corak marmer tadi terjadi karena saat  proses pendinginan wadah kaleng nya tidak langsung ditutup, melainkan dibiarkan terbuka.
Aroma yang di hadirkan adalah apple fresh, aromanya manis, bagi beberapa orang ada yang suka dengan aroma buah dan beberapa tidak, namun itu semua relatif, untuk saya pribadi saya suka dengan aroma yang disajikan.



  • Scooping, Teksture & Aplikasi
Pencolekan pomade ini sangatlah mudah, tidak ada halangan yang berarti.
Teksture pomade ini tergolong kategori sticky ini terbukti saat di mainkan dengan jari, muncul serat - serat fibre, meski di ingredient nya tidak mencantumkan bahan microcrystalline wax, saya menduga ini efek dari beeswax grade kosmetik dari supplier tertentu di indonesia.
Saat diratakan di telapak tangan, pomade ini cepat merata, tidak terjadi gumpalan gumpalan di tangan, begitu pula saat di ratakan di rambut & penyisiran juga sangat mudah, tidak ada jambakan, sangatlah mudah diratakan dan disisir.


  • Hold & Shine 
Daya set yang dihasilkan pomade ini tergolong medium agak menuju light dirambut saya (murni penilaian saya pribadi) notabene rambut saya bertipe lurus dan sangat tebal.
Daya kemilaunya agak mengkilap, wow saya pribadi suka akan shinenya, lain dari pada yang lain diantara kelas pomade medium



HOLD      2,9 / 5
SHINE     3,6 / 5
SCENT     3  /  5
APPLY     4  /  5


  • Degrease
Setelah beraktifitas seharian tiba saatnya untuk degrease, dengan mencuci dengan sekali shampoo, masih tersisa residu sekitar 40%, untuk kali ini saya coba untuk menimpanya lagi mengandalkan residu buildup pomade ini, dengan 1 colekan, daya holdnya makin mantap saya mampu membuat pullback ukuran medium.


Untuk total degrease saya menggunakan metode guyur air hangat, sekali shampoo kemudian bilas lagi dengan air hangat, seluruh residu pomade hilang dan rambut kembali normal seperti sedia kala.



  • Conclusion
Kesimpulan akhir, dari wadah, udah pas menggunakan aluminium screw yang lebih tahan akan karat, dari artwork label depan agak membingungkan karena tidak mecantumkan varian jenis apakah pomade ini ?, namun soal itu bisa di jelaskan lewat label bagian bawah kaleng.
Artwork keseluruhan saya nilai lebih ke arah skena hardcore (murni penilaian pribadi).
Pencolekan sangat mudah, dengan tekstur sticky namun uniknya pomade ini tidak menggunakan microcrystalline wax, ini menurut pengakuan sang empu nya Maddock. Jujur saja holdnya saat di aplikasikan ke rambut saya cenderung medium light, namun residu build up nya sangat asik jika di timpa lagi dengan 1 x colek, mampu membuat pullback ukuran medium, hal ini sangat mengembirakan.

Demikian ulasan saya tentang Maddock medium hold animal edition ini, perlu di ingat, beda rambut juga berbeda hasil akhir.
Salam Damai Bagi Kita Semua, Cheers !!

No comments:

Post a Comment